5 Perbedaan Novel Thriller Lokal dan Internasional

novel thriller

Pernah nggak kamu membaca novel thriller lokal dan membandingkannya dengan thriller internasional? Meskipun sama-sama bergenre thriller, thriller lokal dan internasional memiliki feel yang berbeda saat dibaca. Rasanya seperti mencicipi dua masakan dari dapur yang berbeda. Sama-sama enak, tapi ada rasa khas yang tidak bisa ditemukan di tempat lain.

Sebenarnya, apa yang membuat dua genre thriller ini terasa berbeda? Ternyata ada beberapa perbedaan umum yang bisa dikulik. Dengan begitu, kamu bisa membaca atau menulis genre thriller dengan lebih baik lagi.

1. Lokasi sebagai Arena Permainan

Salah satu pembeda yang paling terlihat dari dua genre thriller ini adalah latar tempatnya. Pada thriller lokal, biasanya penulis menggunakan lokasi yang terasa lebih familiar. Seperti pasar tradisional yang ramai, gang sempit di perkampungan, atau hutan tropis yang rimbun. Lokasi-lokasi ini terasa lebih dekat dan relate bagi pembaca.

Sedangkan thriller internasional biasanya menggunakan latar tempat yang lebih megah. Seperti kota London atau New York yang berkabut. Karena menggunakan latar yang berbeda, atmosfer cerita yang dihasilkan juga akan berbeda. Meski begitu, keduanya memiliki daya tarik yang sama-sama menegangkan.

2. Karakter Pahlawan yang Lebih Membumi

Dalam novel thriller lokal, karakter akan terasa lebih membumi. Seperti polisi biasa, ibu rumah tangga, mahasiswa, dan lain sebagainya. Karakter dalam thriller lokal biasanya bukan pahlawan dengan teknologi canggih. Namun, justru hal tersebut membuatnya terasa lebih membumi dan relate dengan pembaca.

Sebaliknya, karakter dalam thriller internasional biasanya memiliki pesona yang lebih memukau. Seperti agen rahasia dengan gadget mutakhir, pengacara sukses, atau detektif terkenal. Meskipun menarik, tokoh-tokoh yang luar biasa ini dapat menciptakan jarak tertentu dengan pembacanya.

3. Konflik Skala Lokal vs Global

Kalau kamu terbiasa membaca novel thriller internasional, kamu pasti menyadari kalau konflik yang dibawa biasanya memiliki skala besar atau global. Seperti serangan nuklir, pencurian data global, atau konspirasi yang melibatkan pemerintah. Biasanya, konflik yang muncul merupakan ancaman besar yang mengguncang dunia.

Sedangkan dalam thriller lokal, konflik yang muncul cenderung lebih intim dan dekat dengan kehidupan sehari-hari. Seperti kasus pembunuhan di desa terpencil atau misteri perusahaan lokal yang mencurigakan. Karena skala konfliknya lebih kecil, emosi yang muncul jadi cenderung lebih terasa. Pembaca juga sering kali merasakan ketegangan karena situasi yang lebih nyata dan dekat.

4. Budaya sebagai Lapisan Tambahan Cerita

Salah satu daya tarik utama dalam novel thriller lokal adalah elemen budaya yang kuat. Penulis novel genre ini bisa menyelipkan tokoh paranormal dalam cerita atau mitos sebagai kunci misteri. Budaya lokal yang menambahkan kedalaman cerita membuat genre thriller lokal terasa lebih unik dan kaya.

Thriller internasional juga bisa saja menyelipkan unsur budaya dalam ceritanya. Seperti intrik politik di Washington DC atau kehidupan mafia di Italia. Namun, unsur budaya di dalam cerita internasional kadang terasa lebih generik. Apalagi kalau pembaca tidak terlalu familiar dengan budaya tersebut.

5. Gaya Bahasa yang Berbeda

Thriller lokal sering kali menggunakan bahasa sehari-hari yang membuat pembaca merasa lebih dekat dengan cerita. Kadang, kamu bisa saja menemukan istilah atau dialog khas yang seperti obrolan tetangga dalam genre thriller lokal.

Sedangkan thriller internasional cenderung menggunakan bahasa yang lebih umum. Biasanya, bahasa yang digunakan cenderung terkesan formal. Sehingga terasa agak jauh dari pembaca yang tidak terbiasa dengan gaya bahasa tersebut.

Penutup

Nah, itulah beberapa perbedaan thriller lokal dan internasional. Meski memiliki perbedaan, keduanya memiliki pesona masing-masing yang tidak terelakkan. Kalau kamu termasuk penggemar novel thriller lokal, ada banyak cerita yang bisa kamu temukan di https://gooddreamer.id/novel_thriller. Selain menyuguhkan genre thriller, Good Dreamer juga memiliki novel dalam berbagai genre lain yang tidak kalah menarik untuk kamu baca.

You May Also Like

About the Author: Dian Gemilang

berbagi informasi dan ilmu pengetahuan untuk semua

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *